Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil Seni Budaya Semester 1 Kelas XII SMA/MA/MAK Kurikulum 2013


    Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil Seni Budaya Semester 1 Kelas XII SMA/MA/MAK Kurikulum 2013 


    Hi, sobat!
    Pada kesempatan kali ini, kami menyajikan Latihan Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil Seni Budaya Semester 1 Kelas XII SMA/MA/MAK Kurikulum 2013. Yuk, simak selengkapnya dan kerjakan latihan soal berikut ini!

    Mata Pelajaran

    : Seni Budaya

    Kelas

    : XII (Duabelas)

    Semester

    : 1/ Ganjil

    Kurikulum

    : Kurikulum 2013


    Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil Seni Budaya Semester 1 Kelas XII SMA/MA/MAK Kurikulum 2013 


    I. Pilihlah jawaban yang paling tepat di antara a, b, c, d, atau e yang sesuai dengan cara memberi tanda silang (X) pada kolom lembar jawaban yang tersedia!


    1. Perhatikan unsur-unsur seni rupa 2 dimensi dan artinya berikut ini!

    Unsur Seni Rupa

    Artinya

    A. Garis

    1. Perhubungan Antara dua titik

    B. Bidang

    2. Permukaan objek

    C. Tekstur

    3. Gabungan beberapa garis

    D. Ruang

    4. Intensitas cahaya

    E. Gelap Terang

    5. Kesan Dimensi

    Pasangan yang tepat antara unsur seni rupa 2 dimensi dan artinya adalah ....
    A. A1, B2, C4 D. A1, B3, D5
    B. B3, C2, D4 E. B2, C3, E4
    C. C2, D5, E2

    2. Salah satu prinsip dasar dalam seni rupa yang merupakan susunan warna berdasarkan tingkat perpaduan warna yang digunakan dalam karya seni secara berangsur-angsur disebut ....
    A. Komposisi D. Keselarasan
    B. Proporsi E. Penekanan
    C. Gradasi

    3. Berikut ini yang tidak termasuk aliran-aliran atau gaya seni rupa yang berkembang di Indonesia adalah ….
    A. Realisme D. Abstrakisme
    B. Naturalisme E. Konkretisme
    C. Ekspresionisme

    4. Motif hias dalam berkarya seni rupa 2 dimensi dibedakan menjadi 2 yaitu motif hias figurative dan nonfigurative. Berikut ini yang merupakan pernyataan yang sesuai terkait motif hias figurative adalah ….
    A. Motifnya berupa gambaran yang bebas
    B. Motifnya berupa flora, fauna, dan manusia
    C. Dihasilkan dari penyederhanaan motif aslinya
    D. Dapat digayakan atau distilir
    E. Dilakukan penggabungan dengan bentuk lainnya

    5. Salah satu aliran atau gaya dalam seni lukis yang lebih menekankan pada efek cahaya yang mengenai objek lukisan, atau kesan kontras warna merupakan aliran seni lukis ….
    A. Realisme D. Surealisme
    B. Naturalisme E. Impresionisme
    C. Ekspresionisme

    6. Perhatikan periodesasi sejarah seni rupa berikut ini!
    1) Seni Rupa Praaksara
    2) Seni Rupa Bangsa Kuno
    3) Seni Rupa Abad Pertengahan
    4) Seni Rupa Renaisans
    5) Seni Rupa Barok & Rokoko
    6) Seni Rupa Abad ke-19
    7) Seni Rupa Abad ke-20
    Urutan periodesasi sejarah seni rupa yang tepat adalah ….
    A. 1 – 2 – 3 – 4 – 5 – 6 – 7
    B. 2 – 1 – 4 – 3 – 5 – 6 – 7
    C. 3 – 1 – 2 – 4 – 6 – 5 – 7
    D. 4 – 5 – 1 – 2 – 3 – 6 – 7
    E. 5 – 2 – 3 – 1 – 4 – 6 – 7

    7. Seni rupa modern memiliki keunikan atau kreativitas seni yang berbeda. Salah satu keunikan seni rupa modern adalah perwujudan pengungkapkan perasaan dan curahan jiwa seorang seniman. Hal ini menunjukkan ciri … seni rupa modern.
    A. Unik D. Ekspresif
    B. Individual E. Survival
    C. Universal

    8. Mengapresiasi sebuah karya seni merupakan kegiatan penting yang perlu dilakukan oleh masyarakat. Salah satu kegiatan apresiasi yang merasakan tingkat keindahan suatu karya seni berdasarkan pada pengamatan saja, dan mendefinisikan penghargaan dengan rasa suka dan tidak suka adalah apresiasi ….
    A. Empatik D. Kritis
    B. Simpatik E. Pedadogik
    C. Estetik

    9. Salah satu tema karya seni rupa 3 dimensi adalah mengekspresikan objek yang ada di sekitar kita seperti rasa persahabatan, keluarga, sepasang kekasih, dan sebagainya. Tema ini merupakan hubungan ….
    A. Manusia dengan manusia lainnya
    B. Manusia dengan dirinya
    C. Manusia dengan alam
    D. Manusia dengan aktivitasnya
    E. Manusia dengan alam khayalnya

    10. Berikut ini yang tidak termasuk teknik-teknik yang digunakan dalam berkarya seni rupa 3 dimensi adalah ….
    A. Teknik cetak D. Teknik ukir
    B. Teknik plakat E. Teknik anyam
    C. Teknik modeling

    11. Perhatikan ciri-ciri musik berikut ini!
    1) Warna musik bisa sejenis ataupun berbagai jenis
    2) Memiliki improvisasi musik yang bervariasi
    3) Tidak adanya notasi musik
    4) Tangga nada musik yang pakem dan baku
    5) Dinamika dan tempo yang digunakan bervariasi
    Yang termasuk ciri-ciri musik kontemporer adalah ….
    A. 1, 2, dan 3 D. 1, 2, dan 5
    B. 2, 3, dan 4 E. 2, 3, dan 5
    C. 3, 4, dan 5

    12. Berkarya seni musik merupakan proses pengembangan gagasan musik. Salah satu bentu gubahan, susunan, dan karangan dalam karya musik disebut … musik.
    A. Notasi D. Symbol
    B. Komposisi E. Koreografi
    C. Proporsi

    13. Berikut ini yang temasuk hal-hal yang perlu dilakukan dalam menentukan melodi lagu adalah, kecuali ….
    A. Menentukan nada dasar lagu
    B. Menentukan tema lagu
    C. Menentukan akor lagu
    D. Menentukan melodi lagu
    E. Menentukan frasa musik

    14. Berikut ini yang tidak termasuk unsur-unsur dasar musik adalah ….
    A. Melodi D. Birama
    B. Harmoni E. Ekspresi
    C. Nada

    15. Dalam menciptakan sebuah karya musik, diperlukan berbagai macam teknik bermain musik. Salah satu teknik bermain musik dengan mengulang melodi musik secara utuh untuk syair yang berbeda adalah ….
    A. Teknik repetisi
    B. Teknik variasi
    C. Teknik kontras
    D. Teknik kolaborasi
    E. Teknik modifikasi

    16. Salah satu unsur dalam musik yang berkaitan dengan cepat atau lambatnya lagu, serta berperan penting dalam megidentifikasi jenis lagu yang dimainkan merupakan ….
    A. Dinamik D. Harmoni
    B. Melodi E. Ritme
    C. Tempo

    17. Interval merupakan jarak antarnada. Interval nada yang digunakan pada tangga nada mayor adalah ….
    A. 1 – ½ - 1 – 1 – 1 – 1 – ½
    B. 1 – 1 – ½ - 1 – 1 – 1 – ½
    C. 1 – ½ - 1 – 1 – 1 – ½ - 1
    D. ½ - 1 – 1 – 1 – ½ - 1 – 1
    E. 1 – 1 – 1 – ½ - 1 – 1 – ½

    18. Perhatikan tanda dinamik berikut ini!

    Tanda Dinamik

    Artinya

    A. pianissimo

    1. sangat lembut

    B. piano

    2. lembut

    C. mezzo piano

    3. agak lembut

    D. mezzo forte

    4. agak keras

    E. forte

    5. keras

    Pasangan yang tepat antara tanda dinamik dan artinya adalah ….
    A. A1, B2, C4 D. A2, B3, E5
    B. B2, C3, D1 E. C3, D4, E5
    C. C3, D4, E2

    19. Untuk menandakan keras tidaknya bunyi musik yang dimainkan, dalam musik digunakan beberapa istilah atau tanda musik tersebut yaitu ….
    A. Piano, forte, dan adagio
    B. Kresendo, dekresendo, dan diminuendo
    C. Piano, mezzo piano, dan pianissimo
    D. Forte, mezzo forte, dan fortissimo
    E. Adagio, mezzo adagio, dan adagissimo

    20. Nilai estetik musik pada dasarnya dapat tersirat melalui, kecuali ….
    A. Sastra lagu
    B. Susunan melodi
    C. Kekompleksan gagasan musik
    D. Bentuk alat musik yang dimainkan
    E. Bunyi-bunyi yang dihasilkan dari instrument musik

    21. Sebuah kegiatan memanfaatkan semua sumber daya yang ada, baik sumber daya mansia ataupun sumber daya lainnya untuk menghasilkan pementasan tari yang baik disebut … tari.
    A. Apresiasi D. Evaluasi
    B. Koreografi E. Produksi
    C. Managemen

    22. Dalam mengelola penyelanggaran pergalaran tari, ada beberapa prinsip yang perlu dipedomani di antaranya yaitu, kecuali ….
    A. Pembagian kerja
    B. Wewenang dan tanggung jawab
    C. Disiplin
    D. Kesatuan komando
    E. Kreativitas individu

    23. Berikut ini yang bukan merupakan fungsi-fungsi yang diperankan dalam managemen pertunjukan tari adalah ….
    A. Planning D. Acting
    B. Casting E. Controlling
    C. Organizing

    24. Dalam pementasan tari, diperlukan kepanitiaan tari. Kepanitiaan ini terdiri dari tim produksi, tim house manager, dan tim artistic. Berikut ini yang bukan merupakan bagian tim produksi adalah ….
    A. Pimpinan produksi D. Penata musik
    B. Seksi dokumentasi E. Sekretaris
    C. Seksi publikasi

    25. Berikut ini yang merupakan tugas stage manager adalah ….
    A. Merias dan menata busana penari
    B. Mengatur suara iringan selama pementasan berlangsung
    C. Mengoordinir seluruh bagian yang ada di panggung
    D. Menyusun konsep pertunjukan dan meangur alur gerak penari
    E. Menangani artistic karya, performa penyajian, dan tata pementasan

    26. Berkut ini yang tidak termasuk bagian dari proses kreativitas tari adalah ….
    A. Ekplorasi D. Komposisi
    B. Apresiasi E. Evaluasi
    C. Improvisasi

    27. Salah satu bagian dari proses kreativitas tari yang mana memilah gerak-gerak tari yang sesuai dengan ide garapannya merupakan ….
    A. Ekplorasi D. Komposisi
    B. Apresiasi E. Evaluasi
    C. Improvisasi

    28. Dalam menyusun karya tari, diperlukan sebuah konsep tari yang mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut kecuali ….
    A. Sumber Garapan D. Model penyajian
    B. Tipe tari E. Konsep iringan musik
    C. Kritik tari

    29. Iringan musik berperan penting dalam pementasan tari. Berikut ini yang tidak termasuk fungsi utama iringan musik dalam pementasan tari adalah ….
    A. Memberikan irama atau mengatur waktu
    B. Memberikan ilustrasi atau gambaran suasana
    C. Membantu mempertegas ekspresi gerak
    D. Memperkuat karakter yang dimainkan penari
    E. Memberikan stimulus gerak bagi penari

    30. Dalam menyajikan sebuah tari berpasangan atau kelompok, seorang penari harus memperhatikan beberapa hal sebagai berikut, kecuali ….
    A. Penguasaan gerak dan ekspresi
    B. Ketepatan gerak dengan iringan
    C. Konsentrasi pada kualitas gerak individu
    D. Penguasaan ruang pentas
    E. Rasa percaya diri

    31. Perhatikan ciri-ciri teater berikut ini!
    1) ide atau gagasan teater bersumber dari sutradara pribadi
    2) bahasa yang digunakan nasional hingga internasional
    3) adanya tema pertunjukan teater
    4) naskah berupa lisan atau tidak tertulis
    5) pementasan utamanya dilakukan di tempat terbuka
    Yang termasuk ciri-ciri teater kontemporer adalah ….
    A. 1, 2, dan 3 D. 1, 3, dan 4
    B. 2, 3, dan 4 E. 2, 4, dan 5
    C. 3, 4, dan 5

    32. Salah satu jenis drama yang mana diperankan hanya oleh seorang pemain yang melakukan percakapan dengan dirinya sendiri adalah ….
    A. Drama tradisional D. Drama absurd
    B. Drama monolog E. Drama minikata
    C. Drama kolosal

    33. Sebelum melakukan pementasan teater, pemain atau lakon teater perlu melakukan olah tubuh. Olah tubuh ini hakekatnya bertujuan untuk ….
    A. Membangun suasana yang mendukung dalam teater
    B. Mendalami karakter yang dimainkan dalam naskah
    C. Mengembangkan keterampilan berkomunikasi antar pemain
    D. Mempersiapkan kemampuan gerak pemain
    E. Melatih daya ingat pemain pada naskah teater

    34. Melatih daya ingat, memahami, dan menghafal naskah teater yang akan dipentaskan beserta pesan atau nilai-nilai yang akan disampaikan adalah tujuan dari ….
    A. Olah raga D. Olah tubuh
    B. Olah suara E. Olah naskah
    C. Olah pikir

    35. Para pemain teater juga perlu melatih kemampuan vocal atau suara mereka dalam monog ataupun dialog. Hal ini dikarenakan kata-kata atau ucapan pemain pada dasarnya berfungsi untuk, kecuali ….
    A. Menyalurkan kata dari teks lakon kepada penonton
    B. Memberikan arti kusus pada kata-kata tertentu
    C. Memuat informasi perasaan dan sifat yang diperankan
    D. Mengendalikan perasaan penonton
    E. Menentukan arah gerak pemain teater lainnya

    36. Perhatikan beberapa struktur dramatik berikut ini!
    1) Eksposisi
    2) Komplikasi
    3) Konflik
    4) Klimaks
    5) Antiklimaks
    6) Keputusan
    Urutan struktur dramatik yang tepat adalah ….
    A. 1 – 2 – 3 – 4 – 5 – 6 D. 4 – 2 – 1 – 5 – 4 – 6
    B. 2 – 1 – 4 – 3 – 5 – 6 E. 5 – 1 – 2 – 4 – 3 – 6
    C. 3 – 2 – 1 – 5 – 4 – 6

    37. Berikut ini beberapa unsur yang tidak perlu diperhatikan dalam menyusun naskah teater adalah ….
    A. Dialog D. Epilog
    B. Prolog E. Adegan
    C. Iringan

    38. Salah satu unsur dalam naskah yang merupakan bagian akhir yang berisi kesimpulan, nasehat, ataupun pesan moral dalam cerita merupakan ….
    A. Penokohan D. Monolog
    B. Prolog E. Diksi
    C. Epilog

    39. Bahasa yang dibawakan oleh para pemain atau lakon teater perlu diperhatikan baik bahasa verbal, bahasa gerak, dan bahasa musik. Pemilihan bahasa ini berkaitan erat dengan ….
    A. Diksi D. Relevansi
    B. Struktur E. Symbol
    C. Variasi

    40. Dalam menyusun naskah, dialog perlu disusun secara efektif. Dialog disusun dengan disetiap dialog di sampingnya diberikan catatan yang jelas (keluar, masuk, musik, serta angka) adalah pendekatan penyusunan dialog dari segi ….
    A. Estetik D. Teknis
    B. Praktik E. Literer
    C. Structural


    II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar dan tepat!

    1. Apa saja tantangan bagi para seniman seni rupa 2 dimensi di era kini? Jelaskan!
    2. Seiring perkembangan teknologi dan pengetahuan, banyak sekali bahan/media, dan teknik berkarya seni rupa 3 dimensi. Apa yang membedakan antara karya seni rupa 3 dimensi yang dihasilkan dari keterampilan manusia dan mesin?
    3. Bagaimana agar konsep musik kontemporer dapat diterima seluruh kalangan masyarakat di berbagai daerah?
    4. Menurutmu, apa saja yang mampu menciptakan kreativitas dalam seni tari?
    5. Apa saja tantangan bagi pementasan naskah teater kontemporer?


    Demikian, Latihan Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil Seni Budaya Semester 1 Kelas XII SMA/MA/MAK Kurikulum 2013 yang dapat kami sajikan. Semoga bermanfaat dan dapat dijadikan referensi bahan belajar atau penilaian. Terima kasih : )

    Post a Comment

    "Terima kasih Anda telah mengunjungi blog kami. Kami berharap Anda dapat memberikan saran, kritik, ataupun dukungan yang positif dan membagun agar kami dapat melakukan perbaikan pada artikel blog kami."

    Lebih baru Lebih lama